Minggu, 11 April 2010


Buto Terong



Buto Terong merupakan sebutan umum bagi salah satu raksasa prepat(berempat) yang sekali muncul dalam salah satu adegan wayang langsung mati terbunuh.Buto Terong biasanya muncul berempat bersama Buto Rambut Geni,Buto Endog,dan Buto Cakil dalam perang kembang,dan mereka berempat selalu mati.Peraga wayang Buto Terong dapat dikenali dengan melihat hidungnya yang besar,menggantung bagaikan terong.Perutnya buncit dan tubuhnya tunduk,condong ke depan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar